Friday

TIPS LANGSING CARA CEPAT MENGECILKAN PERUT

FOTO TUBUH LANGSING DAN INDAH TIPS LANGSING CARA CEPAT MENGECILKAN PERUT. Mengecilkan atau meratakan perut agar langsing memang bukan hal perkara yang mudah untuk dilakukan. Meski begitu diketahui ada beberapa cara cepat langsing yang bisa dilakukan untuk mengurangi penumpukan lemak di perut jadi ramping dan langsing.

Lemak yang menumpuk di perut diketahui bisa berbahaya bagi kesehatan karena dapat memicu timbulnya berbagai macam penyakit seperti diabetes dan jantung. Untuk itu lemak yang ada ini harus dihilangkan sehingga perut menjadi rata.

"Cara yang paling utama adalah mengurangi makan dan olahraga secara teratur terutama aerobik seperti berjalan, sepeda atau berenang," ujar Dr Samuel Oetoro, MS, SpG.

Beberapa cara untuk membantu mengecilkan perut yang buncit, seperti dikutip dari Livestrong yaitu:

1. Diet seimbang
Salah satu cara yang cukup efektif adalah melakukan diet seimbang atau mengatur pola makan. Usahakan mengurangi porsi nasi putih, roti putih dan makanan karbohidrat sederhana lain. Tapi menggantinya dengan karbohidrat kompleks seperti roti gandum utuh atau pasta gandum.

Selain itu kurangi konsumsi garam, makanan asin dan makanan olahan dengan natrium tinggi yang membuat perut buncit, karena garam menarik air dalam jumlah besar dan memicu retensi air. Serta hindari atau kurangi gorengan karena memperlambat proses pencernaan sehingga membuat lemak menumpuk di dalam tubuh.

2. Banyak jalan
Aktivitas fisik diketahui baik untuk mengurangi penumpukan lemak di perut, termasuk jalan kaki. Untuk itu jalan kaki merupakan olahraga aerobik murah meriah yang mudah dilakukan.

3. Hula hoop
Olahraga dengan menggunakan hula hoop diketahui bisa membakar 100 kalori dalam waktu 10 menit dengan melakukan gerakan memutar yang setara dengan berjalan pada kecepatan sedang atau sama dengan jalan kaki 7 km/jam seperti ketika sedang terburu-buru.

Selain itu gerakan ini memberikan penekanan pada otot-otot perut karenanya bisa membuat perut tetap rata dan membantu pembentukan perut six pack. Serta bisa mengurangi timbulnya nyeri punggung dan cedera.

4. Circuit training
Metode ini adalah gabungan antara latihan kardiovaskular dan angkat beban yang berarti melibatkan komponen aerobik dan anaerobik secara berurutan. Cara ini merupakan yang paling efektif mengurangi lemak di perut. Lakukan masing-masing latihan selama 45-60 detik, jeda istirahat 30 detik dan dilanjutkan lagi dengan rentang waktu yang sama.

5. Rajin push up
Rajin melakukan push up bisa meningkatkan kadar testosteron dalam tubuh serta meningkatkan kekuatan otot. Dalam studi yang dipublikasikan di jurnal Obesitas diketahui tingkat testosteron rendah bisa mengakumulasi lemak visceral yang menyebabkan perut buncit. Untuk itu jadikan latihan push up dalam membantu menjaga jumlah lemak di perut.

Sedangkan menurut dr Phaidon, berikut adalah beberapa cara yang dapat dilakukan jika ingin mengusir lemak perut dengan cepat dan mudah sebagai berikut

1. Olahraga
Olahraga apa saja saja pada dasarnya baik dilakukan untuk mengecilkan perut buncit. Yang paling penting adalah intensitasnya cukup. Untuk orang yang berusia 30 tahun ke atas, latihan aerobik dan latihan beban perlu dilakukan karena massa otot makin menyusut dan metabolisme semakin berjalan lambat.

2. Minum kopi dan teh hijau
Kopi mengandung kafein yang dapat meningkatkan laju metabolisme hingga hampir 10% dan membantu membakar kalori lebih banyak. Begitu halnya dengan teh hijau yang dapat mengurangi penyerapan lemak dan membantu sirkulasi glukosa.

3. Diet
Diet sebenarnya adalah manajemen makanan, bukan program pengurusan badan. Semua program pengelolaan pola makan bisa disebut dengan diet dan bukan hanya berlaku untuk orang gemuk. Jadi orang kurus yang ingin jadi gemuk juga bisa menjalani diet.

Menurut dr Phaidon, jika dilakukan dengan niat dan sungguh-sungguh, penurunan berat badan sudah dapat dicapai dalam waktu 1 bulan secara signifikan. Tips cara cepat langsing mengecilkan perut agar ramping tetap langsing.

0 comments:

Post a Comment

Related Posts